Senin, 18 Mei 2009

twirl play lagi



nah kali ini saya akan menyajikan sebuah karya yang menderita retouch hehehhe....
dimulai dari artwerk 1




disini artwerk saya ber judul : SENTINENTIL
dalam kondisi masih perawan belum terjamah orang lain
karya ini sekali lagi tanpa sentukan efek yang ada di phothosop, hanya sebatas sedikit teknik simple yaitu menggabungkan beberapa obyek saja, coba anda tebak, obyek apa saja yang saya gabung kan? ..... selamat menerawang

oh iya hampir lupa, karya saya ini mengikuti pameran diskomfest #2 di benteng fredeburg jogjakarta


karya ini saya coba untuk dikolaborasikan dengan teman sejawat saya di
jogjaforce, adalah perdana adi atau petromak nuklir atau halfnaked, dan hasil nya adalah





judul : spring on robo mode


mengapa saya kolaborasikan?
nah kolaborasi adalah salah satu upaya untuk mencoba membarikan nafas yang berbeda dari desainer lain, dan bisa juga merupakan upaya untuk mengetahui seberapa respon teman desainer lain dalam menangkap aura dari karya saya ini.

karya ini dipamerkan pada event massive territory di galery nasional jakarta beberapa tahun lalu.
ternyata saya kurang kerjaan juga, maka saya obrak-abrik lagi karya ini,



judul : gigandestruc

dan alhamdulilah sampai saat ini file nya cuman nganggur di komputer kekekeke
penjelasan teknisnya akan segera saya uplod belakangan






Sabtu, 16 Mei 2009

digital arts riwayatmu kini

terima kasih atas tanggapan teman teman yang sangat oke, nah kali ini saya mencoba memberikan sekedar pengantar untuk beberapa karya yang telah saya posting,

bagi saya desain grafis merupakan salah satu disiplin ilmu yang asik, mengapa demikian..... karena disamping kita memperbudak disiplin ilmu desain sebagai tunggangan mencari nafkan, namun kita juga bisa memposisikan desain sebagai partner untuk bersenang senang, dewasa ini fenomena bersenang senang atau berman main dengan desain di analogikan dengan karya desain eksperimental yang merupakan luapan kejenuhan dalam lingkaran rutinitas pekerjaan desain yang melulu melacur semata mata untuk memuaskan keinginan klient, jadi karya desain yang masukk dalam kategori ini merupakan karya desain non klient, hanya sebatas mengeksplorasi kegundahan dalam nafas berdesain, wah kok jadi serius ngomong nya yo kikikikik....... (maaf kalau tulisan saya kurang asoy)

sudah bukan hal mustahil apabila fenomena karya desain eksperimental telah diterima oleh khalayak ramai, nah kasus ini dapat di lihat dari begitu maraknya forum online atau pun offline yang lantang menyuarakan ke gundahan atas eksistensi mereka dan keseriusan mereka dalam ranah bermain dengan desain, namun semakin berkembangya karya desain dengan modus tersebut ternyata tidak begitu saja mulus melanglang di belantara dunia art.

adapun yang berpendapat karya digilal art belum layak disajikan sebagai karya seni, tapi ada pula yang berpendapat bahwa digtal art adalah karya high ar, ini mengingat dari konsep ide penciptaan,tingkat penggarapan karya yang njelimet dan lain sebagai nya, toh demikian sampai saat ini pun paradigma tersebut masih menjadi polemik tiada bertepi. tidak saja di indonesia, namun dibelahan dunia eropa maupun negara adidaya lainya pendapat ini masih terus bergejolak. nah disini saya tidak semata-mata berpihak pada digital art, tapi hanya sekedar menghidangkan subeah visual kuliner digital art yang saya dalami selama ini.

dalam berkarya digital art, saya lebih mengutamakan ketelitian, serius, detail dan niat, jadi dalam pengaapan setiap karya saya tidak terburu buru dan lebih menikmati setiap prosesnya, saya tidak begitu suka dengan pengunaan plugin efek pada photoshop yang berlebihan, smakin sedikit efek atau plugin yang digunakan, maka semakin handal lah sang kreator tersebut, dalam arti penggarapan pada photoshop lebih di tekan kan pada skill individu yang kuat, bukan pada penggunaan efek instant yang tak terhingga jumlah nya.

pada topik twirl play, saya hanya menggunakan 1 fitur efek saja pada photoshop adalah twirl, dan saya hanya meng eksplorasi efek twirl saja, dan untuk warna saya menyerahkan sepenuhnya kepercayaan kepada brush dan blending layer saja, demikian juga dengan karya yang lain, maksimal saya hanya menggunakan efek twirl saja. intinya, semakin sedikit efek yang anda gunakan, maka semakin anda peka terhadap proses pada setiap karya anda, karena toh efek tersebut bisa anda dapatkan dengan cara manual, dan saya yakin anda lebih merasa higher ketika anda mengerjakan karya anda dengan sangat minim efek, serasa mengalir di dalam aliran darah anda disetiap detik langkah nya, dan anda akan menjadi ayah yang bertanggung jawab di setiap karya yang tercipta.

Rabu, 29 April 2009

twirl play

belajar twirl...

ronde 1.






hanya sekedar belajar memanfaaatkan salah satu fitur efek yang disediakan photoshop saja, tidak lebih dari itu,



ronde 2.
digoreng lagi dengan sedikit minyak kelapa :

klo yang ini di tambahin wraping (ctrl + T, klik kanan pilih option wrap) tarik dikit kekanan, kekikiri, ketas, ke bawah, serong dorong.


bingung ngasih judul ini aja ah, ngawur ngawur dikit, " pouphabouch "

nemu kata-katanya abis buka majalah gak tau lupa judulnya apa, agribisnis kliatanya, klo gak ya seputar majalah maritim lah, bingung aku



ronde 3.
dibubuhi sedikit garam afrika :
ko yang ini cuman pake twirl twirl aja, agak lama dikit kok cuman 6 jam



judul nya .....ini aja
javanicsmotif
biar dikira etnik dikit, padahal ngawur

karya ini dipamerkan di V art gallery jogja waktu pameran jogjaforce visual kuliner

ronde. 4
tiriskan dan hidangkan bersama isolatip

tekniknya masih sama cuman pake twirl + wrap aja




voyage of velvetalamus

judul nya di bikn aneh biar dikira keren kakakakaka yah ini sih pengen nya bikin naga.. apa daya males menghapiri jadinya ya gini aja tapir gak jelas maksudnya



ronde 5.
di plester kae odol
otak udah mulai gak jelas, mouse rada ngawur




forbiden fruit

pengen nya ini jadi masterpiece untuk 1st album twirl + wrap
tapi kok gini ya

karya ini dipamerkan oleh majalah concept maaf saya lupa kapan dan dimana nya

versi
repackage


cuman ganti warna aja hehehehehe.... kliatan klo males bikin lagi, dan lupa caranya


bonus

nah hasil penggorengan tanpa teknik, cuman numpuk numpuk gambar speaker aja


yah akhir nya....


dapatkan hits hits lengkap nya di : http://www.ngupi.deviantart.com/

part 1




hai semua
setelah di telantarkan, sekarang baru sempat ngurus blog keekekekekekekek